resep bumbu dapur

Resep Bumbu Dapur – Memasak adalah suatu kegiatan yang bisa membuat kita senang dan bahagia, terutama saat kita bisa menciptakan makanan dengan rasa yang enak dan memuaskan.

Salah satu kunci untuk kita membuat suatu makanan yang lezat dan nikmat adalah bumbu dapur. Bumbu dapur adalah sebuah campuran dari bahan-bahan yang memberikan rasa, aroma, serta warna pada makanan kita.

Di Indonesia sendiri, bumbu dapur menjadi peran penting dalam dunia permasakan. Negara kita dikenal dengan banyaknya jenis rempah-rempah serta setiap daerah di Indonesia memiliki bumbu khasnya tersendiri.

Bumbu dapur tidak hanya memberikan atau membuat makanan menjadi enak, tetapi juga memiliki nilai sejarah serta budaya. Banyak sekali resep bumbu dapur yang sudah di wariskan dari generasi ke generasi dan menjadi hal yang penting dari suatu masakan daerah.

Selain itu, ternyata beberapa bumbu juga memiliki fungsi yang baik khususnya pada kesehatan kita. Misalnya kunyit yang biasa digunakan dalam bumbu dasar kuning ternyata bisa membantu melawan peradangan pada tubuh dan bumbu lainnya.

Dengan kita mengetahui dan menguasi resep-resep bumbu, kita bisa membuat masakan yang lebih enak. Dibawah ini adalah sedikit penjelasan cara membuat berbagai macam bumbu:

1. Bumbu Dapur Dasar Merah

Tips Menyimpan Bumbu Basah Agar Tidak Mudah Tengik | kumparan.com

Bumbu dasar merah ini ternyata sering dijadikan sebagai bumbu dasar di masakan Indonesia. Bumbu ini biasanya terbuat dari berbagai bahan seperti cabai merah, perbawangan, dan berbagai rempah lainnya.

Bahan-bahan

  • 10 buah cabai merah besar
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 buah tomat
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula
  • 2 sendok makan minyak goreng

Jika semua bahan sudah siap, sekarang kita mulai untuk membuat bumbu merah ini:

Cara Membuat

  1. Langkah pertama yaitu dengan mengahluskan cabai merah, bawang merah, bawang putih, dan tomat. Proses ini kita bisa menggunakan alat untuk menghaluskannya, seperti blender atau chopper.
  2. Langkah selanjutnya dengan memanaskan minyak goreng di dalam wajan dengan api sedang cenderung kecil.
  3. Berikutnya yaitu memasukkan bumbu yang sebelumnya sudah dihaluskan ke dalam wajan. Tumis bumbu hingga mengeluarkan harum dan matang.
  4. Selanjutnya yaitu dengan menambahkan garam dan gula, setelah itu aduk rata bumbu.

Nah, jadi itu dia resep bahan serta cara untuk membuat bumbu dapur dasar merah. Bumbu ini sudah siap digunakan dan bisa disimpan ke dalam wadah yang kedap udara serta di masukkan ke dalam lemari es.

2. Bumbu Dapur Dasar Kuning

Resep Bumbu Dasar Kuning oleh Vey Alodia's Kitchen - Cookpad

Bumbu dasar kuning ini bisa mendapatkan warna kuningnya dari kunyit. Bumbu ini kering kali digunakan dalam masakan seperti opor ayam, nasi kuning, dan juga gulai.

Bahan-bahan:

  • 5 cm kunyit
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm jahe
  • 2 cm lengkuas
  • 2 batang serai
  • 1 sendok teh ketumbar bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula
  • 3 sendok makan minyak goreng

Jika semua bahan di atas ini sudah di siapkan, kita lanjut ke cara pembuatannya:

Cara Membuat

  1. Langkah pertama, kita haluskan kunyit, bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, dan juga serai. Proses ini kita bisa menggunakan alat seperti blender atau chopper.
  2. Langkah selanjutnya dengan memanaskan minyak goreng secukupnya di dalam wajan.
  3. Tumis semua bumbu yang telah dihaluskan hingga harum dan matang.
  4. Berikutnya tambahkan ketumbar, garam, dan gula ke dalam bumbu dan aduk hingga semua merata.

Jadi itu dia resep serta cara untuk membuat bumbu dapur dasar kuning. Bumbu sudah bisa digunakan atau ditambahkan pada masakan kita untuk memperoleh rasa serta aroma yang khas.

Nah, diatas tadi adalah 2 resep bumbu dapur yang mudah dan sudah terjamin rasanya. Masih ada bumbu lainnya yang bisa kita buat, seperti bumbu kering. Kita bisa membuat bumbu kering dengan membaca cara membuat bumbu dapur kering yang simple.

Bumbu-bumbu ini adalah kunci untuk menciptakan hidangan yang lezat dan penuh rasa. Dengan menggunakan resep bumbu ini, kita memiliki kemudahan dalam menyiapkan berbagai masakan tanpa perlu repot tiap kali memasak.

Avatar

By Aulia Aisy

Halo! Saya Aisy, siswi dari SMK Telkom Purwokerto dengan jurusan PPLG. Saat ini Saya sedang melaksanakan PKL di CV. Rumah Mesin dalam bidang SEO.