Mungkin, bagi kebanyakan orang di Indonesia cara membuat olahan tempe sudah terasa sangat familiar. Berbagai macam resep olahan yang tersedia di internet dapat dengan mudah terakses oleh para pembaca. Lalu bagaimana dengan resep tempe kukus yang pastinya cocok untuk Anda yang ingin menjalani program diet? Maka pada artikel ini akan kami ulas secara lengkap tentang resep yang Anda butuhkan ini!

Diet bukan hanya sekedar untuk menurunkan berat badan. Ada manfaat lebih bagi kesehatan tubuh yang bisa didapatkan melalui diet. Ini dia ulasannya!

  1. Menurunkan risiko diabetes
  2. Menurunkan tekanan darah
  3. Mengendalikan kolesterol
  4. Menurunkan risiko penyakit jantung
  5. Menurunkan risiko kanker
  6. Mengurangi nyeri sendi
  7. Mengurangi nyeri di punggung
  8. Menurunkan risiko stroke
  9. Meningkatkan kualitas psikologis
  10. Meningkatkan rasa percaya diri

Resep Tempe Kukus yang Cocok Untuk Diet

1. Terik Tempe Telur Puyuh

terik tempe telur puyuh

Bahan – bahan :

  • 15 butir telur puyuh yang telah direbus
  • 1/2 papan tempe yang telah dikukus kemudian dipotong
  • 1 batang daun bawang
  • 500 ml santan

Bahan bumbu halus :

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 3 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • 1 cm kencur
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk
  • 1/4 sdt merica bubuk

Bahan bumbu pelengkap :

  • 3 cm lengkuas
  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk
  • Gula
  • Garam
  • Kaldu jamur

Cara membuat :

  1. Haluskan bahan bumbu hingga halus kemudian tumis dengan lengkuas, serai, daun salam, dan daun jeruk hingga berubah aroma menjadi harum.
  2. Tuangkan air secukupnya kemudian tunggu hingga mendidih.
  3. Masukkan potongan tempe dan telur puyuh kemudian beri bumbu berupa gula, garam, dan kaldu jamur.
  4. Kemudian tambahkan santan lalu aduk secara berkala.
  5. Terakhir koreksi rasa kemudian angkat.
  6. Opsional taburi daun bawang atau bawang goreng kemudian sajikan.

2. Tempe Mendhol

 

resep tempe kukus untuk diet

 

Bahan – bahan :

  • 1 papan tempe
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 8 cabai rawit merah
  • 2 daun jeruk
  • 1 sdm tepung beras
  • Garam dan gula
  • 1 ruas jari kencur

Cara membuat :

  1. Kukus tempe selama 15 menit kemudian tumbuk hingga tekstur menjadi hancur kasar.
  2. Iris tipis daun jeruk.
  3. Kemudian goreng bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit.
  4. Haluskan kencur, bawang, dan cabai kemudian tambahkan garam dan gula secukupnya.
  5. Masukkan hasil tumbukkan tempe kemudian aduk.
  6. Campurkan dengan tepung beras.
  7. Kemudian bentuk melonjong kecil.

3. Egg Roll Tempe

egg roll tempe

Bahan kulit :

  • 2 butir telur, masak dadar tipis

Bahan isian :

  • 200 gr tempe
  • 100 ml susu cair
  • 50 gr tepung panir kasar
  • 3 siung bawang putih cincang
  • 5 butir bawang merah
  • 1 kuning telur
  • Garam
  • Merica

Bahan pelengkap :

  • 100 gr sayur-sayuran seperti wortel untuk isi

Cara membuat :

  1. Campur semua bahan isi, haluskan dengan chopper.
  2. Kemudian masukkan sayuran dan aduk rata.
  3. Taruh di atas lembaran telur dadar kemudian gulung.
  4. Wrap dengan aluminium foil kemudian padatkan.
  5. Kukus hingga matang kurang lebih selama 30 menit
  6. Setelah itu bisa di panggang atau goreng sebentar.
  7. Potong-potong kemudian sajikan.

Baca juga : Mesin Perajang Keripik Tempe

4. Tempe Enchilada

tempe enchilada

Bahan – bahan :

  • 1 kaleng kecil saos enchilada
  • 8 ons tempe
  • 6 ons ayam suwir
  • 1 kaleng kacang hitam
  • 2 sdt jinten
  • 2 sdt cabai bubuk
  • 1 sdt oregano
  • 1 sdt garam
  • Minyak zaitun atau alpukat
  • 1 buah paprika merah
  • 1 genggam ketumbar halus
  • 1/2 air jeruk nipis
  • Keju parut

Cara membuat :

  1. Kukus tempe hingga empuk selama kurang lebih 10 menit.
  2. Panaskan wajan kemudian masukkan minyak.
  3. Potong kecil tempe kemudian tumis dengan api sedang.
  4. Tambahkan bumbu-bumbu kering, dan kemudian garam secukupnya.
  5. Tambahkan saos enchilada dan aduk rata.

Penutup

Berbagai macam olahan mulai dari sambal tempe hingga tempe kukus dapat Anda pilih sebagai hidangan keluarga Anda. Banyaknya pilihan resep dapat Anda sesuaikan dengan keinginan hati. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Avatar

By rahma

Saya adalah seorang penulis di yentit.com dengan minat yang besar terhadap perkembangan teknologi, terutama di bidang IT. Saya juga senang untuk terus belajar dan berbagi wawasan seputar bisnis serta berbagai tips terbaru.